Senin, 22 Oktober 2012

tulisan ISD


Banjir Di Jakarta

              Jakarta merupakan ibukota negara Indonesia yang padat penduduknya. Hampir setiap tahunnya penduduk Jakarta bertambah yang membuat Jakarta semakin ruwet saja. Berbicara tentang kota Jakarta , masih belum lepas dengan berbagai masalah didalamnya. Masalah kota Jakarta yang selama ini belum ditemukan solusi terbaiknya diantaranya adalah masalah macet dan masalah banjir.
              Banjir merupakan salah satu kendala yang dialami  berbagai macam masalah yang belum terpecahkan solusinya. Salah satu faktor yang membuat kota Jakarta menjadi banjir adalah sampah yang secara sembarangan dibuang oleh para penduduknya di sungai, sehingga sungai yang pada zaman dahulunya menjadi transportasi airnya tersebut sekarang menjadi dangkal. Berbagai macam penanggulangannya adalah dengan memberi pengarahan kepada setiap penduduk kota yang berada d bantaran sungai untuk tidak lagi membuang sampah dibantaran sungai, program pembuatan kanal timur  dan dengan mengeruk sampah yang ada didalam sungai dengan tujuan agar sungai tidak lagi dangkal karena penumpukan sampah. Namun sepertinya yang menjadi faktor utamanya adalah faktor manusianya sendiri yang masih saja “ngeyel” walaupun sudah diberitahu oleh para petugas kota Jakarta.
              Sekarang kota Jakarta sudah mempunyai pemimpin baru yaitu gubernur Joko Widodo. Para penduduk Jakarta sangat berharap sekali agar masalah banjir ini dapat segera ditanggulangi. Memang masalah banjir ini bukanlah masalah yang mudah. Perlu berbagai tahap untuk dapat menaggulangi masalah ini. Namun dengan pengalamannya menata kota Solo yang dulu pernah ia pimpin, berharap agar kota Jakarta dapat tertata dengan rapih dan berbagai masalah kota Jakarta ini satu demi satu dapat tertanggulangi.
              Saya sebagai salah satu warga kota Jakarta sangat berharap agar kota Jakarta dapat menjadi kota yang bersih, rapih, tidak macet lagi dan tidak banjir lagi. Jika kota Jakarta ini menjadi rapih dan sehat dan taidak ada lagi masalah seperti banjir dan macet, masyarakat kota Jakarta juga akan merasa aman dan juga para pendatang baru serta para turis mancanegara akan betah berlama-lama tinggal di Jakarta untuk menikmati berbagai wisata yang disajikan oleh kota Jakarta tercinta ini. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar